Rabu, 04 Januari 2017

Kemasan Pengemas Kopi



Gusset Warna untuk Kopi
Sesuai dengan visi dan misi AA Packaging House
yaitu mencerdaskan UKM dalam hal kemasan, sehingga AA Packaging menjadi tempat rujukan “UKM Cerdas” dalam memenuhi kebutuhan kemasan akan produknya.
dengan ini AA Packaging House, yang didukung oleh staf-staf AA Packaging yang profesional dan kami banggakan, dengan ini kami menyampaikan bahwa mulai awal january 2014, kami menyediakan gusset berstandart International dengan kapasitas 200 g, 500 g dan 1000 g (ukuran coffee bean).
adapun pilihan warna yang tersedia adalah warna Merah, Hitam dan Gold tersedia warna hitam, merah dan gold

adapun spesifikasi dari kemasan tersebut adalah sebagai berikut :
untuk 150 g
OPP-18 / ALU-7 / SPE -50
W x H x G = 95 x 180 x 60
untuk 250g s/d 450 g
OPP-18 / ALU-7 / SPE -50
W x H x G = 95 x 215 x 60
dan untuk 500g s/d 800 g
OPP-18 / ALU-7 / SPE -60
W x H x G = 160 x 300 x 60
adapun harga untuk kemasan kami berikan harga special
untuk gusset 150 g warna merah, hitam dan gold Rp.1.000,-
untuk gusset 250g s/d 450g warna merah, hitam dan gold Rp.1.500,- dan
untuk gusset 500g s/d 800g warna merah, hitam dan gold Rp.2.000,-
sedangkan min pembelian 100 pcs (seratus lembar saja/ item)
terjangkau kan ……
ongkir ditanggung penumpang ….


Kemasan Kopi dengan Valve
Mau Kemasan Kopi dengan Valve dengan Harga murah
perhatikan Iklan di Bawah ini
Coffee bag with degassing valve
FOB Price  : USD.0.2
Port: QINGDAO
Minimum Order Quantity: 30,000 Piece/Pieces
Supply Ability: 300 Ton/Tons per Week
Payment Terms: T/T,Western Union






Pengemasan Kopi
Taukah anda, mengapa jika kita mengemas kopi selang beberapa waktu kemasan menjadi mengembang???, sebenarnya saya sendiri juga ngga tau, namun dari beberapa literatur dapat kita rangkum sebagai berikut.
Pada saat dipanggang biji kopi masih tetap mengandung gas CO2 yang terperangkap didalamnya. Selama digiling menjadi bubuk segera sepertiga CO2 menguap, sedang sepertiga lagi selama kurang lebih 45 menit lagi terlepas dari ikatan bubuk kopi.
Dalam waktu tidak terlalu lama, produk tersebut harus segera dikemas dengan secara rapat, untuk menghindari intervensi dari gas oksigen yang akan bereaksi dengan konstituer dari aroma kopi yang akan menghasilkan rasa yang kurang enak.
Selama dalam proses sebelum dikemas, sebagian kecil dari aroma kopi ikut menguap bersamaan dengan gas CO2. yang perlu mendapat perhatian dalam pengemasan kopi adalah untuk menghindarkan masalah gas oksigen kedalam produk. Dan kemasan yang dianjurkan heat sealed laminate, PET/PE/Aluminium foil/PE.
Polyethylene digunakan sebagai heat seal layer. Aluminium berperan gas barrier. Sedang polyester film selain sebagai tough outer layer, untuk menghindari kebocoran, juga berperan sebagai gas barrier. Sebelum dikemas sebaiknya didinginkan dalam aliran udara segar, untuk mengurangi jumlah gas CO2 yang terperangkap.
Atas pertimbangan biaya, maka aluminium foil biasanya diganti dengan metalized PET sedangkan LDPE diganti dengan LLDPE agar diperoleh kemas yang lebih kuat,sedang heat seal yang baik, LLDPE dicampur LDPE.
Semoga berkenan,
jika ada yang kurang atau salah, mohon pencerahannya PS.
artikel ini juga kami dedikasikan buat customer kami yang sedang bingung mengapa kemasannya kok menggelembung .Harga Murah cuma Rp.2.000 + Ongkir (china)
min order 30.000, artinya kita harus menyediakan dana
2.000 x 30.000 = 60 jt + ongkos kirim dari china
murah kan…….
tapi kita tidak bisa menjangkaunya


Coffee Cup
Seperti biasanya, hari minggu adalah hari untuk anak-anak, berbagai macam dan ragam untuk menyenangkan hati sang buah hati, terkadang rekreasi ke tempat wisata baik alam, mall maupun ke restoran. kali ini giliran ke restoran, dan restoran yang kami pilih adalah restoran cepat saji.
Seperti biasa menu kesukaan anak-anak adalah sepotong ayam dan sebungkus nasi, begitu pula dengan saya (mungkin menu ini yang paling murahkali hee….), tapi kali ini lain, kok ngga biasanya tau-tau pengen ngopii… yah jadinya beli kopi deeh.
Bicara Tentang kopi, sebenernya ngga ada special dari kopi yang kami pesan, namun sisi kreatif kami muncul setelah memegang gelas dari kopi yang disajikan
lha kok lumayan bagus yaa…., sepintas saya baca dibuat di china, trus muncul dibenak kami masak siih begitu aja harus printed in china, masak kita-kita orang ngga bisa bikin. dengan semangat 45, kami berupaya mengamati, membongkar dan merekonstruksi dari kemasan tersebut. walhasil dengan semangat 45 pula yang awalnya seperti ngga mungkin bisa dan beberapa waktu lalu kami menolak order dari salah satu konsumen kami, ternyata itu bukan pekerjaan yang mustahil bahkan bisa medekati, syukur syukur bisa memberikan yang terbaik dengan minimal order
oleh karena itu, untuk rekan rekan yang berminat membuat coffee cup seperti contoh diatas, jangan sungkan-sungkan untuk mediskusikannya dengan kami baik viapercakapan telp maupun per email
Sumber :kemasan.net

mesin terbaru



Pengertian Roasting Kopi
Seperti halnya kegemaran meminum satu jenis kopi, ada negara-negara yang seluruh warganya mulai dari timangan sampai ke liang kubur meminum satu tipe kopi roasting. Banyak nama yang mencerminkan di negara mana tipe kopi roasting tesebut lazim digunakan: American roast, French roast, dan Italian roast adalah contohnya. Ketika orang-orang mulai pandai membedakan tipe roasting yang satu dengan yang lain, nama-nama kota mulai digunakan untuk menyebut suatu tipe kopi roasting: nama-nama seperti Viennese roast, full-city (New York), Atlanta roast, dan New Orleans roast digunakan. Banyak kota-kota lain di banyak negara juga mulai melakukan hal yang sama.

Menamai kopi berdasarkan cara kopi di-roasting juga biasa digunakan.
Roasting sederhananya merupakan cara memasak biji kopi. Ketika biji kopi dimasak, seperti halnya daging, tepung gandum, dan bahan lainnya yang dimasak, ada suatu reaksi kimia yang menyertai. Karakter biji kopi juga berubah. Lebih lama biji kopi itu dimasak, semakin banyak bahan kimia yang berubah karakteristiknya.
Derajat roasting dan nama roasting juga dapat menggambarkan seberapa jauh biji kopi dipanggang. Ketika kopi di-roasting, kopi berubah menjadi berwarna coklat. Pastinya, biji kopi yang berwarna lebih gelap berarti di-roasting lebih lama. Namun bagaimanapun, me-roasting biji kopi bukanlah suatu hal yang sederhana, sesederhana memasukkannya ke alat pemanggang dan kemudian me-roastingnya. Biji kopi sesungguhnya akan menghasilkan kopi yang berbeda bila di-roasting dalam suhu yang berbeda meskipun hasil akhirnya berwarna sama. Teknik me-roasting kopi merupakan suatu seni.
Tidak hanya itu, kopi akan berubah dari endothermic menjadi exotermic selama proses roasting. Endothermic berarti menyerap panas dan exothermic berarti menghasilkan panas. Biji kopi benar-benar menghasilkan panasnya sendiri dikarenakan adanya reaksi kimia yang menyerupai reaksi pada semen atau deterjen yang dibasahkan. Reaksi kimia ini menciptakan berbagai komponen yang berpengaruh pada cita rasa kopi.
Dalam proses roasting, biji kopi akan menghasilkan “intisari biji kopi” yang berasal dari reaksi kimia yang terjadi. Intisari biji kopi itu berupa minyak kopi. Kemudian, minyak kopi menjadi coffeeol. Coffeeol merupakan sejenis minyak yang mengambang, namun juga bersifat dapat larut dalam air. Dengan mengatur prosedur roasting, seseorang dapat mengatur sedikit atau banyaknya minyak kopi yang akan dihasilkan untuk setiap kali proses roasting.
Sebagai tambahan, proses kimia membuat biji kopi menjadi getas. Bila biji kopi ini rapuh, biji akan lebih mudah untuk digiling.
Berikut perubahan warna menurut derajat roasting dan nama-nama yang diberikan:
• Awal perubahan warna: Straw
• Coklat terang: Cinnamon, New England, atau Light
• Coklat medium dengan permukaan kering: American, Brown, or Medium
• Coklat gelap: High, Light French, Viennese, City, Dark
• Coklat gelap dengan permukaan berminyak: Dark, Italian, European, French, Continental Spanish, After-dinner, Full-city, Strong
• Sangat gelap: Dark French, Neapolitan, atau Heavy
• Hitam dan tampak kering: Charcoal
taken from semendo

Mesin Roasting Kopi dengan cooler

Keistimewaan mesin roasting kopi ini adalah


1. tabung penggorengan dibuat dari plat setebal 3 mm, dengan ketebalan tersebut maka tingkat kestabilan suhu dapat dijaga dan dengan sistem double wall membuat panasnya tidak mudah bocor sehingga lebih hemat pemakaian energi dan pada akhirnya menjadikan cost of production rendah.
  1. tombol pengapian yang outomatic, hanya denga menekan satu tombol kecil, api langsung menyala, begitu pula sebaliknya hanya dengan sentuhan lembut kita juga bisa memadamkan api, tanpa repot cetak-cetek tombol pengapian.
  2. Thermo control buatan omron yang terkenal dan telah memakai teknologi digital dengan sentuhan lembut
  3. tombol in/ out kopi. tidak perlu banyak tombol cukup 3 in 1 (in, out dan off)
  4. dilengkapi dengan cooler. setelah kopi di roasting kopi masuk ketempat pendinginan kopi dengan cara di blow serta diaduk ( semua otomatik )


Mesin Roasting KOPI


Deskripsi
Mesin Penyangrai / Mesin Sangrai / Mesin Roaster adalah mesin yang digunakan untuk menyangrai biji – bijian dan mengurai kadar air pada bahan tepung
Fungsi
Dengan mesin penyangrai ini anda bisa menyangrai produk pertanian dalam bentuk biji – bijian misalnya kopi, kacang, jagung, dsb. Anda juga bisa menyangrai bahan tepung seperti tepung beras tepung tapioka, tepung sagu, dsb
Tipe
S-10, S-50, S-100
Harga
Hubungi Kami
Status
Indent
Garansi
1 Tahun
Kelengkapan
Manual Guide


Spesifikasi Teknis Mesin Penyangrai
Tipe
S-10


Kapasitas
10 – 15 kg/proses


Dimensi
180 x 70 x 153 cm3


Bahan
Plat Stainless Steel
Chain Drive
Motor Dinamo 0,75 HP


Transmission
Gear Box 1:50, tipe 60
Kompor Gas (COVINA)
1 titik api


Bahan Bakar
LPG
Kontrol Suhu
Analog Otomatis (Omron)